Kantorberita.co – Sebanyak 71 orang, termasuk salah satu mempelai, tewas dalam sebuah kecelakaan truk yang mereka tumpangi di wilayah Sidama, Ethiopia selatan.
Insiden tragis ini terjadi pada Minggu malam (29/12) ketika rombongan sedang dalam perjalanan menuju rumah mempelai wanita untuk melaksanakan upacara pernikahan.
Menurut keterangan pejabat setempat pada Senin, truk tersebut tiba-tiba kehilangan kendali, keluar dari jalur, dan jatuh ke sungai di dekat Bona Zuria, sebuah area di wilayah Sidama.
Kejadian ini disebabkan oleh kondisi jalan yang curam dan penuh tikungan tajam.
Komisi kepolisian setempat melaporkan bahwa kecelakaan tersebut menewaskan 68 laki-laki dan 3 perempuan, sementara dua korban lainnya mengalami luka serius. Para korban yang terluka parah kini tengah mendapatkan perawatan intensif di Rumah Sakit Umum Bona.
Pejabat setempat menjelaskan bahwa perjalanan menggunakan truk bak terbuka masih menjadi kebiasaan umum di wilayah tersebut.
Kebiasaan ini, ditambah dengan kondisi jalan yang berbahaya, seperti turunan curam dan belokan tajam, menjadi faktor utama di balik besarnya jumlah korban dalam kecelakaan tersebut.
Wilayah itu memang dikenal sebagai salah satu lokasi rawan kecelakaan karena kondisi jalan yang buruk, tambah pejabat tersebut.