Kantorberita.co– Jakarta. Proses perubahan status Bank Syariah Indonesia (BSI) menjadi Badan Usaha Milik Negara (BUMN) sudah memasuki tahap akhir. Staf Khusus Menteri BUMN Arya Sinulingga mengatakan, seharusnya tidak lama lagi BSI akan menjadi perusahaan pelat merah.
“Sudah finalisasi. Harusnya enggak lama, mudah-mudahan sebentar lagi (BSI jadi BUMN),” kata Arya di Kantor Kementerian BUMN, Jakarta, Kamis (29/9).
Arya mengatakan, alasan pemerintah mendorong BSI menjadi BUMN yakni karena negara ingin mengembangkan bank syariah. Itu juga terlihat dari banyaknya masyarakat yang membutuhkan bank syariah.
Ia juga menyebut, meski saat ini pemerintah telah memiliki satu lembar saham merah putih BSI, tetapi bank tersebut belum benar-benar menjadi BUMN. Padahal, BSI dinilai memiliki peluang menjadi BUMN.
“Kementerian BUMN tidak hanya sekadar membuat BUMN jadi ramping, tetapi kalau kita lihat bahwa ini bisa berkembang dan kita lihat peluangnya dan masyarakat butuh itu maka kita akan jadikan BUMN. BSI ini yang kita lihat punya peluang, jadi BSI kita dorong jadi BUMN,” ujarnya. ***